L O M B A V I D E O K R E A T I F
🎗️ P E R A T U R A N S Y A R A T K E T E N T E N T U A N
- Video kreatif dibuat untuk promosi dan memeriahkan acara Gebyar Literasi Merdeka berdurasi maksimal 90 detik.
- Peserta video berasal dari individu atau kelompok. Video diupload di reels Instagram peserta dengan tag instaagram perpustakaan @librarypoltekkesbsi dan dikirim melalui email dengan alamat: pustaka@poltekkes-bsi.ac.id dengan subjek: “Lomba Video Pendek Kreatif Gebyar Literasi “
- Karya dikirim dalam bentuk lampiran
- Penilaian berdasarkan kreativitas, hasil video, keaslian, kecermatan tema, alur cerita, inspirasi, dan jumlah dukungan (viewer dan like).
🎗️K E T E N T U A N U M U M
- Lomba ini terbuka untuk seluruh sivitas akademika Politeknik Kesehatan Bhakti Setya Indonesia, baik mahasiswa, dosen, maupun tenaga kependidikan.
- Karya video yang dikirim adalah karya ciptaan sendiri, belum pernah dipublikasikan di media skala nasional, dan belum pernah memenangkan penghargaan dalam lomba apa pun.
- Video yang disertakan dalam lomba adalah hasil pengambilan dengan menggunakan HP, kamera digital, dan kamera profesional.
- Peserta diberikan kebebasan dalam memilih objek yang diinginkan yang tidak lari dari dunia perpustakaan.
- Hak cipta melekat pada videografer, namun panitia diberikan hak/izin untuk mempublikasikan video yang masuk untuk kepentingan nonkomersial dalam lingkup kegiatan lomba ini. Panitia dibebaskan dari tuntutan pihak ke-3, bila video digunakan untuk keperluan tersebut.
- Seluruh karya yang masuk ke panitia akan diseleksi oleh Dewan Juri. Untuk mendapatkan 3 pemenang
🎗️ K E T E N T U A N K H U S U S
- Setiap peserta diperbolehkan mengirimkan lebih dari 1 karya video dalam format digital (AVI, MPEG, MP4)
- Olah digital diperbolehkan tanpa mengubah keaslian objek.
- Tidak diperbolehkan mengirimkan video berupa kombinasi lebih dari satu video dan menghilangkan/mengubah elemen-elemen dalam satu video sehingga tidak sesuai dengan esensi tema yang ditentukan.
- Dengan mengirimkan karya video berarti peserta dianggap menyetujui semua persyaratan yang telah ditetapkan oleh panitia.
- Panitia berhak mendiskualifikasi peserta video sebelum dan sesudah penjurian apabila dianggap tidak memenuhi ketentuan.
- Keputusan Dewan Juri mutlak tidak dapat diganggu gugat.
- Tidak dikenakan biaya apapun untuk mengikuti Lomba Video Pendek Kreatif Gebyar Literasi Merdeka.
- Video terbaik akan menjadi bahan publikasi di media elektronik Perpustakaan Politeknik Kesehatan Bhakti Setya Indonesia.
🎗️ S Y A R A T V I D E O
- Sesuai tema
- Maksimal 90 detik
- Tidak mengandung unsur kekerasan, SARA, dan pornografi
- Dapat ditonton oleh semua umur
- Tidak melanggar UU Film dan UU ITE
🎗️ W A K T U P E N D A F T A R A N
Pencarian Dukungan
29 Juli – 25 Agustus 2024
🎗️ H A D I A H
JUARA 1
Uang Pembinaan Rp. 500.000 + Sertifikat ber SKP + Merchandise Menarik
JUARA 2
Uang Pembinaan Rp. 300.000 + Sertifikat ber SKP + Merchandise Menarik
JUARA 3
Uang Pembinaan Rp. 300.000 + Sertifikat ber SKP + Merchandise Menarik
Tunggu apalagi segera daftarkan dirimu dan wujudkan semangat literasi serta kreativitasmu dengan mengikuti kegiatan LOMBA GEBYAR LITERASI MERDEKA 2024 yang diselenggarakan oleh Perpustakaan Politeknik Kesehatan Bhakti Setya Indonesia❕🏆
Informasi Pendaftaran
Scan QR code barcode pada poster
📞 Informasi lebih lanjut Hubungi
Kak Nadya di 0877-3464-7675